
Kerjasama
Merangkul Asa

MERANGKUL ASA ​
Kerjasama​
Light Community mencapai keberhasilan melalui program-program kolaboratifnya, seperti Elektrobot di Malang dan Cilacap, yang menghadirkan inovasi di bidang teknologi dan pendidikan. Selain itu, TENDS membuka peluang enterpreneurship bagi siswa putus sekolah, PASS mendukung kesejahteraan santri melalui kolaborasi dengan Adaro, dan banyak lagi. Dengan komitmen pada kontribusi positif dan sinergi berkelanjutan, Light Community terus menciptakan perubahan yang signifikan.

Kolaborasi bersama
Light Community Menciptakan Program Terstruktur



Pendampingan SMP Muhammadiyah Malang
Kerjasama melalui program Elektrobot dengan SMP Muhammadiyah 2 Malang. Kegiatan pelatihan mikrokontroler Arduino ini diselenggarakan oleh tim dan diikuti oleh 11 siswa dan siswi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mereka tentang mikrokontroler. Kegiatan ini terdiri dari beberapa tahap, yaitu (1) Pengenalan komponen Arduino, (2) Pelatihan dasar dengan pembuatan berbagai jenis proyek sederhana, dan (3) Ujian serta penilaian kinerja bagi setiap peserta sebagai bagian dari proses pelatihan.



Pendampingan SMKN 1 Cilacap
Kegiatan pendampingan pelatihan mikrokontroler Arduino yang dilakukan oleh Tim Elektrobot Misransyah dan Muhammad Fajar dengan salah satu siswi, merupakan bentuk kerjasama antara Elektrobot dengan SMKN 1 Cilacap, dalam rangka persiapan kompetisi Pemilihan Pelajar Pelopor Keselamatan Lalu Lintas & Angkutan Jalan Tingkat Provinsi Jawa Tengah tahun 2023. bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswi dalam penggunaan mikrokontroler sebagai bagian dari persiapan kompetisi.







Entrepreneurship Development For Dropout Students "TENDS"
Pada Oktober 2022, alumni Pertukaran Guru diundang untuk mengajukan Permohonan Hibah Guru Global guna mendukung proyek-proyek berbasis pendidikan di komunitas mereka. Dari 55 proyek pemenang yang mewakili 29 negara, Bapak Izuddin Syarif, alumni Pertukaran Guru Fulbright dari Indonesia, bertekad membuat perbedaan dalam kehidupan pemuda berisiko melalui pendidikan karir dan teknis. Beliau berkolaborasi dengan sekolah, industri, dan pemerintah desa untuk memberikan pelatihan keterampilan berwirausaha bagi 60 siswa. Proyek-proyek pemenang lainnya juga akan dipimpin oleh 70 alumni Pertukaran Guru dan diimplementasikan oleh komunitas di seluruh dunia.
TENDS berkolaborasi dengan berbagai lembaga menciptakan pelatihan keterampilan berwirausaha
TENDS mengadakan pelatihan untuk 60 siswa yang memiliki keinginan menambah keterampilan dalam berbagai bidang, pelatihan yang dilaksanakan seperti instalasi listrik, pembuatan pupuk organik, belajar desain grafis, dan pelatihan sablon baju
Program Pelatihan
- Instalasi Listrik
- Pupuk Organik
- Desain Grafis
- Sablon Baju
> Pelatihan Instalasi Penerangan Listrik
Pelatihan instalasi penerangan diadakan dua kali. Hari pertama, pelaksanaannya di Gedung Pelatihan Balai kota, melibatkan 20 peserta. Instruktur berpengalaman membimbing dimuai dari pukul 09.00-16.00 WIB. Hari kedua, pelatihan dilanjutkan di SMKN 1 Paringin. Peserta diajarkan konsep dasar instalasi, penggunaan peralatan, serta praktik langsung. Tujuannya untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan peserta dalam bidang instalasi listrik, mempersiapkan mereka untuk bekerja di industri terkait.​
>Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik
Pelatihan pembuatan pupuk organik diberikan di Gedung Pelatihan Balai kota, yang berlangsung selama dua hari dan terdiri dari 30 peserta. Pelatihan dilakukan di laboratorium pertanian sekolah. Selama dua hari, instruktur ahli membimbing peserta secara langsung dalam pembuatan pupuk organik. Mereka juga diajarkan tentang bahan-bahan yang digunakan, metode pembuatan, dan manfaat pupuk organik. Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam pembuatan pupuk organik sehingga mereka dapat membuat pupuk organik berkualitas tinggi untuk kebutuhan pertanian lokal. ​
> Pelatihan Instalasi Penerangan Listrik
Pelatihan instalasi penerangan diadakan dua kali. Hari pertama, pelaksanaannya di Gedung Pelatihan Balai kota, melibatkan 20 peserta. Instruktur berpengalaman membimbing dimuai dari pukul 09.00-16.00 WIB. Hari kedua, pelatihan dilanjutkan di SMKN 1 Paringin. Peserta diajarkan konsep dasar instalasi, penggunaan peralatan, serta praktik langsung. Tujuannya untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan peserta dalam bidang instalasi listrik, mempersiapkan mereka untuk bekerja di industri terkait.​
> Pelatihan Instalasi Penerangan Listrik


Pelatihan instalasi penerangan diadakan dua kali. Hari pertama, pelaksanaannya di Gedung Pelatihan Balai kota, melibatkan 20 peserta. Instruktur berpengalaman membimbing dimuai dari pukul 09.00-16.00 WIB. Hari kedua, pelatihan dilanjutkan di SMKN 1 Paringin. Peserta diajarkan konsep dasar instalasi, penggunaan peralatan, serta praktik langsung. Tujuannya untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan peserta dalam bidang instalasi listrik, mempersiapkan mereka untuk bekerja di industri terkait.
> Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik


Pelatihan pembuatan pupuk organik diberikan di Gedung Pelatihan Balai kota, yang berlangsung selama dua hari dan terdiri dari 30 peserta. Pelatihan dilakukan di laboratorium pertanian sekolah. Selama dua hari, instruktur ahli membimbing peserta secara langsung dalam pembuatan pupuk organik. Mereka juga diajarkan tentang bahan-bahan yang digunakan, metode pembuatan, dan manfaat pupuk organik. Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam pembuatan pupuk organik sehingga mereka dapat membuat pupuk organik berkualitas tinggi untuk kebutuhan pertanian lokal.
> Pelatihan Desain Grafis


Pelatihan desain grafis berlangsung selama dua hari, dengan 20 peserta pada hari pertama di Gedung Pelatihan Balaikota. Selama dua hari, instruktur yang berpengalaman membimbing pelatihan secara langsung. Instruktur mengajarkan peserta konsep dasar desain grafis dan penggunaan perangkat lunak, serta praktik langsung, yang dimana hasil desain tersebut akan dijadikan desain untuk kegiatan sablon baju. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan peserta dalam desain grafis sehingga mereka siap untuk bekerja di industri yang relevan.
> Pelatihan Sablon Baju


Pelatihan sablon baju diselenggarakan di SMKN 1 Paringin. Acara ini berlangsung selama dua hari dengan jumlah peserta mencapai 25 orang. Tempat pelatihan berada di ruang kerja seni sekolah. Selama dua hari, seorang instruktur berpengalaman membimbing peserta dalam teknik sablon baju secara langsung. Peserta diajarkan tentang persiapan desain, pemilihan bahan, teknik sablon, dan proses finishing. Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam teknik sablon baju, sehingga mereka dapat menciptakan produk yang berkualitas dan kreatif dalam industri pakaian lokal.



Program Adaro Santri Sejahtera "PASS" ​
Pelatihan vokasi PASS (Program Adaro Santri Sejahtera) di Kalimantan Selatan, Merupakan Kerjasama Light Community dengan Adaro dan dipandu langsung oleh Bapak Izuddin Syarif. PASS dimulai dengan observasi lapangan guna merancang kebutuhan penyusunan jobsheet pembelajaran tentang budidaya, beternak, dan berkebun. PASS bertujuan untuk mengembangkan kompetensi mengajar ustadz, menerapkan praktik sesuai prosedur jobsheet, penggunaan APD, dan membiasakan 5R (Ringkas,Rapi, Resik, Rawat, Rajin) serta menumbuhkan jiwa wirausaha santri. Tujuan akhirnya program ini untuk mengoptimalkan potensi individu sesuai minat dan bakat mereka. Daftar kegiatan program ini dapat di lihat di bawah...



PASS (Program Adaro Santri Sejahtera) sebuah program untuk mengembangkan kompetensi mengajar ustadz
Dilaksanakan di berbagai pesantren, melaksanakan kegiatan seperti budidaya, ternak, dan perkebunan, dengan menerapkan praktik sesuai prosedur jobsheet yang sudah disusun secara tersetruktur.
> Nurul Muhibbin - Halong






Di Pasantren Nurul Muhibbin Halong, terdapat dua program kegiatan. Salah satunya adalah budidaya ayam petelor, melibatkan 3 ustadz dan 10 santri, menghasilkan telur berkualitas siap jual. Program kedua, budidaya nila kolam tanah, melibatkan 2 ustadz dan 7 santri, menghasilkan ikan nila berkualitas tinggi. Kedua program ini tidak hanya pembelajaran praktis dalam peternakan dan budidaya, tetapi juga mengajarkan penerapan K3, memperkuat kerjasama, dan tanggung jawab. Program ini berlangsung dari September 2022 hingga Maret 2023.
> Al-Islam - Tanjung






Di Pasantren Al-Islam, ada dua kegiatan yang dilaksanakan. Salah satunya ialah program pemeliharaan kambing yang siap dibesarkan serta di kawinkan, dengan keterlibatan 3 ustadz dan 10 santri, menghasilkan kambing bertambah dan membesarkan kambing agar berkualitas tinggi siap dijual. Program kedua adalah budidaya nila kolam tanah, dengan melibatkan 2 ustadz dan 7 santri, menghasilkan ikan nila berkualitas tinggi. Keduanya bukan hanya pembelajaran praktis dalam peternakan dan budidaya, tetapi juga memperkenalkan penerapan K3 serta memperkuat kerjasama dan tanggung jawab antara anggota pasantren. Durasi program ini adalah dari September 2022 hingga Maret 2023.
> Miftahul Ulum - Bangkiling






Di Pasantren Miftahul Ulum, ada dua kegiatan yang dilaksanakan. Salah satunya ialah program pemeliharaan kambing yang sudah dibesarkan, dengan keterlibatan 3 ustadz dan 10 santri, menghasilkan madu kelulut berkualitas tinggi siap dijual. Program kedua adalah budidaya patin kolam tanah, dengan melibatkan 2 ustadz dan 7 santri, menghasilkan ikan patin berkualitas tinggi. Keduanya bukan hanya pembelajaran praktis dalam peternakan dan budidaya, tetapi juga memperkenalkan penerapan K3 serta memperkuat kerjasama dan tanggung jawab antara anggota pasantren. Durasi program ini adalah dari September 2022 hingga Maret 2023 dilanjut priode 2 .